Kamis, 09 Mei 2013

Suka Duka E-KTP

Berikut adalah sedikit ulasan tentang suka duka proses EKTP di Kecamatan Taman, sejak awal dimulai perekaman hingga saat ini. Rangkuman berupa beberapa foto disertai cerita singkat didalamnya. Monggo langsung aja disimak...
kantor baru semangat baru :)
22 Juli 2011 Potret kantor baru kami kala itu

Jelang proses perekaman EKTP yang dimulai akhir tahun 2011, beruntung kantor kami sudah selesai di renovasi dan baru saja ditempati. Sebelumnya kami menempati kantor lama di Jalan Raya Wonocolo No. 01 Taman, sebelah Pasar Taman.
Dengan menempati kantor baru ini diharapkan mampu menghadirkan semangat baru dalam bekerja, khususnya dalam melayani masyarakat Taman ^_^.


Akhir 2011 Dan perekaman EKTP pun dimulai


Akhir tahun 2011 proses perekaman EKTP pun dimulai, dan tanggapan masyarakat Taman luarrrr biasaa antusiasnya *fiuhhh, kami sebagai operator kala itu nyaris kewalahan melayani warga yang melakukan perekaman. Dengan ketulusan sebagai instansi pelayanan publik, syukurlah semua bisa terlayani dengan baik tiap harinya ^_^, meski tak jarang proses perekaman selesai hingga larut malam...*krik krik krik *NP-suara jangkrik


Lantai 2 tempat perekaman EKTP
Perekaman EKTP dilaksanakan di lantai 2, karena pemberitahuan dari pusat yang mendadak sehingga pengaturan tempat pun terkesan minimalis dan apa adanya, lantai 2 adalah tempat yang paling memungkinkan untuk melaksanakan perekaman. Namun semangat kami untuk melayani warga yang melakukan perekaman adalah semaksimal mungkin. Di hari-hari pertama antusiasme warga belum "booming" dan masih cenderung sepi.


Dini Hari foto diambil kurang lebih pukul 02.00 WIB
Masih di akhir tahun 2011, proses perekaman EKTP yang mendapat sambutan antusiasme dari warga membuat para operator jarang pulang (mirip bang Toyib ya mereka hehehe ^_^). Mereka yang rumahnya jauh dari kantor lebih memilih menginap di kecamatan daripada pulang kemalaman, salut atas apresiasi mereka yang begitu tinggi *jempol buat mereka*.


Eh ada penampakan hehehe lagi maintanance ceritanya
Hanya 2 unit pc kala itu sebenarnya tak sanggup bekerja seharian menyelesaikan proses perekaman. Hingga tak jarang salah satu komputer ngadat, akibatnya sering terjadi maintanance untuk perbaikan komputer biar tetap fresh esok harinya. (mungkin kalau komputernya bisa ngomong, pasti bilang: ampuuuuun broo ^_^).


Para Operator melakukan pengecekan
Para operator melakukan pengecekan sebelum masyarakat berdatangan. Seperti terlihat di foto, meski wajah mereka serius, mereka tetap menikmati pekerjaannya dalam melakukan perekaman EKTP. Para operator ini sungguh sangat ruarrrrr biazaaaa ^_^.


Masih Pagi belum siang aja parkir hampir penuh
Antusiasme masyarakat Taman memang TOP. Begitu ada kabar perekaman EKTP sudah dibuka di kecamatan, mereka langsung berbondong-bondong "menyerbu" ke kecamatan. Kedatangan warga yang ramai jauh diatas prediksi kami, dan kamipun menyambutnya dengan senang hati. Setidaknya semakin banyak warga yang melakukan perekaman, beban kecamatan semakin berkurang dalam menyelesaikan perekaman EKTP.


Awal Maret 2012 Masyarakat sedang mengantri
Hingga awal Maret 2012 antusiasme warga dalam melaksanakan perekaman foto EKTP masih cukup tinggi. Kepadatan antrian warga yang mengantri di pendopo kecamatan sulit dibendung. Hal ini tidak bisa dibiarkan, harus ada solusi agar antrian dapat dikurangi. Kasihan para orang tua yang harus menghabiskan banyak waktu di kantor kecamatan, mereka harusnya menghabiskan waktu di rumah untuk keluarganya :(


Akhir Maret 2012 Perekaman EKTP di Desa Wage
Akhir Maret 2012, dan solusipun tercipta, sebagian perekaman dilaksanakan di Desa Wage. Dengan tambahan alat dari Dinas Kependudukan, Desa Wage akhirnya bisa melaksanakan perekaman sendiri, beberapa Desa yang letaknya dekat dengan Desa Wage bisa melakukan perekaman di Desa Wage. Penambahan alat ini sukses mengurangi antrian warga di kecamatan dan berhasil menyelesaikan proses perekaman lebih cepat dari perkiraan.


Antusiasme Masyarakat Wage lumayan tinggi
Antusiasme masyarakat Wage ternyata tak kalah tingginya dengan yang hadir di kecamatan. Maklum, Desa Wage adalah Desa dengan populasi tertinggi di Kecamatan Taman, kurang lebih 12 ribuan jiwa. Ditambah lagi kedatangan warga dari desa tetangga seperti Kedungturi dan Bohar, perekaman EKTP di Desa Wage pun sangat ramai. Dengan kesigapan petugas dan para operator, syukurlah semua bisa berjalan tertib dan lancar ^_^.

Operator EKTP salah satunya
Inilah salah satu operator EKTP yang tidak berkenan disebutkan namanya. Dengan sabar mbak yang satu ini selalu siap melayani perekaman EKTP setiap harinya, sikapnya yang ramah dan selalu murah senyum adalah khas semangat arek Sepanjang ^_^.
Sikap demikian yang patut dicontoh, melayani dengan senang hati, melakukan pekerjaan dengan senyum adalah wujud keikhlasan kita dalam melaksanakan tanggung jawab. Semua yang dilakukan jika dilandasi dengan rasa ikhlas pasti akan terasa mudah dan ringan.
Apalagi yang kami lakukan di kecamatan setiap harinya adalah berhubungan dengan masyarakat, tanpa keikhlasan sulit mendapatkan hasil yang baik. Dengan memberi pelayanan yang baik pasti akan mendapat feedback yang baik pula untuk kita sendiri.
Mudahkan orang lain pasti urusan kita akan dimudahkan olehNya ^_^.  


Para Operator EKTP inilah sebagian dari mereka
Inilah sebagian dari para operator EKTP Kecamatan Taman, entah sebagian lagi ada dimana *peace ^_^. Adakah yang Anda kenal? mereka adalah masyarakat Taman bekerja untuk melayani masyarakat Taman lainnya *salut. Sebagian dari mereka masih berstatus mahasiswa yang sedang magang di Kecamatan. Soal kinerja mereka tidak diragukan lagi, penuh tanggung jawab dan bisa dipercaya. Peran mereka sangat penting dalam menyelesaikan program EKTP ^_^.



---------------------------------------------------------------------------------------------
Proses perekaman EKTP sendiri akhirnya selesai dilaksanakan akhir April 2012, lebih awal dari perkiraan yakni akhir Mei 2012. Berkat kerja keras para operator tadi yang melaksanakan tugasnya dengan baik. Meski selesai, namun perekaman EKTP tetap dibuka, khususnya bagi mereka yang sebelumnya tidak sempat melakukan perekaman EKTP karena berbagai hal. hingga pada akhir 2012 beberapa EKTP yang sudah tercetak (pencetakan dilaksanakan di pusat, Jakarta dan selanjutnya didistribusikan ke seluruh Indonesia). EKTP yang dikirim oleh pusat tersebut masih acak dan harus dipilih oleh kami untuk selanjutnya disesuaikan dengan 24 Desa/Kelurahan. Dalam proses seleksi EKTP tercetak kami melibatkan perangkat desa/kelurahan se-Kecamatan Taman guna mempermudah dan mempercepat proses seleksi EKTP. Dan inilah beberapa fotonya.... 
---------------------------------------------------------------------------------------------




Kelurahan Taman mendapat giliran pertama pembagian EKTP
Perangkat Desa Tawangsari menyeleksi EKTP

Ramai-ramai Perangkat Desa Gilang dan Kramatjegu

Ramai-ramai dari sudut yang lain

Perangkat Kelurahan Ngelom semangat tak pernah termakan usia

Kolaborasi (mungkin maksudnya) duduk sama rendah berdiri sama tinggi
13 Desember 2012 warga mengantri untuk legalisir
Foto di atas adalah banyaknya warga yang antri untuk mendapat legalisir KTP lama. Legalisir KTP lama adalah salah satu syarat untuk mendapatkan EKTP. Legalisir ini diperlukan jika pemegang EKTP memiliki keperluan perbankan. Hal tersebut dikarenakan pihak perbankan dan swasta belum memiliki card reader yang berfungsi untuk membaca EKTP. Belakangan ini terbit SK Mendagri yang mengharuskan pihak swasta, perbankan atau instansi lainnya agar memiliki EKTP seiring akan diberlakukannya EKTP secara nasional mulai tahun depan.

19 Desember 2013 Pembagian dan Aktivasi sekaligus
Akhir tahun 2012 proses pembagian EKTP dilaksanakan di kantor kecamatan dengan jadwal Desa/Kelurahan masing-masing secara bergiliran. Pembagian tersebut sekaligus dengan aktivasi EKTP. Kembali antusiasme masyarakat Taman sangat tinggi menyambut kabar EKTP sudah tercetak dan siap diambil di kecamatan, tentunya dengan syarat harus ada undangan. Hampir sama dengan saat perekaman, pembagianpun berlangsung hingga larut malam meski tak sesering saat perekaman.


22 Desember 2012 sebagian warga memilih datang pada malam hari
Sebagian warga memilih untuk datang pada malam hari untuk mengambil EKTP di kantor kecamatan. Mereka beralasan karena pagi hingga sore harus kerja dan ada juga yang sekolah. Uniknya, kebanyakan mereka yang datang malam hari membawa serta anak-anaknya, sehingga kecamatan bukan hanya ramai oleh orang dewasa, tapi ramai banyak anak kecil ^_^. Kehadiran anak-anak ini setidaknya mampu menghidupkan suasana antrian yang cenderung kaku, dengan canda tawanya membuat orang bisa senyum ^_^.


Januari 2013 sidik jari yang bersangkutan diambil untuk aktivasi EKTP


  
Pebruari 2013 warga lainnya yang sudah selesai aktivasi EKTP


22 April 2013 antrian aktivasi EKTP terlalu panjang
Mulai April 2013 pembagian EKTP dialihkan ke seluruh Desa/Kelurahan se-Kecamatan Taman guna mempercepat pembagian EKTP. Selanjutnya setelah mendapatkan EKTP, warga diharuskan mengaktivasi EKTP tersebut di kecamatan. Sayang, proses ini juga tak bisa lepas dari antrian yang memanjang. Lagi-lagi antusiasme warga selalu tinggi dalam mengaktivasi EKTP di kantor kecamatan. Meski telah disampaikan EKTP bisa diaktivasi tidak harus segera dan tidak harus di Taman, dimanapun bisa di seluruh Indonesia.


1 Mei 2013 keramaian warga mengantri aktivasi EKTP
Sampai postingan ini ditulis, antusiasme masyarakat Taman tetap tinggi dalam melakukan aktivasi EKTP di kantor kecamatan. Untuk aktivasi EKTP dibuka pada jam dan hari kerja mengingat keterbatasan alat dan SDM. Saran kami bagi Anda yang belum aktivasi EKTP, bisa menanyakan dulu ke kami sebelumnya tentang kondisi di kecamatan, hal ini untuk mengurangi kepadatan antrian yang hampir tiap hari terjadi. Pertanyaan bisa via mention akun twitter kami atau menghubungi call center kami di 031-7881033. 

Itulah beberapa rangkuman tentang proses EKTP sejak awal hingga kondisi terakhir saat ini, antusiasme warga yang begitu tinggi menjadikan motivasi tersediri bagi kami di kecamatan untuk tetap bisa menjadi pelayan yang baik bagi msyarakat Taman. Karena itu adalah pilihan kami, tanggung jawab kami, sebisa mungkin memberikan yang terbaik untuk warga Taman. Senyuman Anda yang berarti kepuasan atas pelayanan kami adalah kebanggaan kami.

keep proud to be citizen of Taman, always fight to serve the citizens of Taman ^_^

Artikel Terkait Aktivitas

4 komentar:

  1. wuih...keren gan. jarang ada yang mau posting kegiatan pemerintahan apa lagi KTP.sukses deh buat agan n aganwati para pemuda yang mau eksyen demi masyarakat. jauh lebih baek dari pada yang cuma hobi bakar2an dijalan.wkwkwkwkw

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehehe trims gan udah mampir di blog kami. sebisa mungkin kita posting tiap info yang berhubungan dg pelayanan masyarakat. syukur-syukur bisa ada manfaatnya :)

      Hapus
  2. pendaftaran e-KTP menyusul masih bisa gak?

    BalasHapus
  3. untuk foto EKTP susulan insyaAllah setelah hari raya dibuka kembali, saat ini kami masih konsen di pembagian EKTP. jadwal pastinya nanti kami info lebih lanjut. mohon ditunggu :)

    BalasHapus